Ibuku "Pahlawanku"

Ibuku adalah sesosok wanita yang kuat dan luar biasa. Sejak kecil beliau sudah terpisah dari kedua orang tua kandungnya. Beliau tak lagi mendapat kasih sayang dari mereka. Begitu banyak cerita pahit yang ibuku alami dan rasakan. Setiap aku mendengar ibuku bercerita aku hanya dapat menahan air mata yang sudah tak dapat terbendung lagi dan akhirnya jatuh membasahi pipiku. Aku bisa merasakan rasa perih yang ibuku rasakan. Hari ibu tahun ini tak seperti tahun lalu. Tahun lalu aku bisa merayakan hari Ibu bersama Ibuku tercinta dalam keadaan suka cita tetapi kini tak ada lagi. Ibuku tak dapat berdiri bahkan untuk duduk pun sangatlah susah. Semua ini karena Ibuku terjatuh. Terkadang aku hanya bisa menangis dalam hati melihat ibuku saat aku membopongnya dan memakaikannya baju dalam keadaan ibuku yang lemah. Aku tak lagi bisa merasakan saat dimana aku dan ibu memasak berdua, bercerita dan tertawa bersama. Yang aku bisa lakukan kini hanyalah merawat ibuku , menjaga dan menyayanginya karena aku tak mau ibu pergi meninggalkan aku selamanya. Cepet sembuh buat ibuku tercinta. Aku sayang ibu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KETERKAITAN PPKn DENGAN IPS

MASALAH MORALITAS DI SEKOLAH DASAR

BATASAN DAN KEBERHASILAN PENDIDIKAN ISLAM